Kampus Melayu (Humas) Bengkalis – Ketua STAIN Bengkalis Prof. Dr. H. Samsul Nizar, M.Ag buka secara resmi kegiatan Pelatihan dan pembinaan Kader dakwah yang ditaja oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Dakwah, Jum’at (06/09)
Kegiatan Pelatihan dipusatkan di gedung Al-Farabi STAIN Bengkalis Dengan mengangkat tema “Membetuk Generasi Dakwah Milenial yang Berkompeten” Kegiatan ini di isi oleh Ketua MUI Kabupaten Bengkalis H.Amrizal, M.Ag, Drs.H.M.Siddik, M.Si dan Saim, M.SH.
Hadir pada pembukaan acara, ketua Jurusan Dakwah dan Komunikasi islam Asruari Misda, MA, ketua Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam Wan Muhammad Fariq, Lc, M. Pd, Kepala UTIPD STAIN Bengkalis Muhajir Darwis, M.Pd, Ketua Prodi Manajemen Dakwah Prayugo, dosen STAIN Bengkalis dan Perwakilan Ormawa STAIN Bengkalis serta 19 peserta pelatihan.
Pada sambutannya Ketua Prodi Manajemen Dakwah STAIN Bengkalis Prayugo, M.Si menegaskan bahwa kegiatan ini berlangsung selama 2 hari dan terdiri dari 19 Peserta, sengaja dipilih hari jum’at dan sabtu dengan harapan agar peserta agar lebih focus ke materi pelatihan
“ yang menjadi tujuan utama pada pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kualitas kader-kader dakwah yang memiliki kreatifitas dan berwawasan luas, sehingga nantinya siap untuk berdakwah kepada masyarakat luas. Kita berharap kepada para peserta agar bisa mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh sehingga hasil yang didapatkan sesuai denganharapan kita,” Tuturnya.
Sementara itu, Ketua STAIN Bengkalis Prof.Dr.H.Samsul Nizar, M.Ag dalam sambutannya mengatakan bahwa mahasiswa Prodi Manajemen Dakwah harus mampu memanfaatkan berbagai media untuk berdakwah.
“selain memberikan wawasan baru kepada mahasiswa, kegiatan ini harus mampu membentuk kader-kader pendakwah yang memiliki kreatifitas tinggi dalam berdakwah sehingga mereka tidak hanya terpaku pada satu metode dakwah, akan tetapi mereka memiliki berbagai versi dakwah yang siap untuk disampaikan ke masyarakat luas,”Ungkapnya.
Disisi lain Samsul Nizar juga berharap kepada prodi manajemen dakwah agar menjalin kerjasama dengan prodi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) dalam menyampaikan dakwah, karena diera serba modern sekarang ini berdakwah itu tidak hanya terpaku di masjid saja, akan tetapi bisa dengan berbagai media baik itu dalam bentuk media online, media cetak dan lain sebagainya.
Samsul Nizar juga berharap agar jurusan Dakwah dan Komunikasi islam bisa bekerjasama dengan desa-desa untuk membuat kampung dakwah, yang mana ini akan memberikan dampak positif bagi mahasiswa nantinya.
pembukaan kegiatan pelatihan ditandai juga dengan penyematan tanda peserta oleh Ketua STAIN Bengkalis yang didampingi oleh Ketua Jurusan dan Ketua Prodi dan dilanjutkan dengan foto bersama.
Mahasiswa KKN Desa Koto Raja Gelar Sosialisasi dan Pelatihan Pengolahan Kerupuk Berbahan Dasar Kelapa Muda
Selasa, 29 Agustus 2023  Editor : Siskayani   162
Serentak Se-Indonesia, Pelantikan dan Penyampaian SK PPPK Kementerian Agama Tahun Anggaran 2022
Selasa, 15 Agustus 2023  Editor : Siskayani   217
Mahasiswa KKN Desa Pasiran Taja Seminar Mengenal Tokoh Pahlawan Riau, KH. Imam Bulqin
Selasa, 15 Agustus 2023  Editor : Siskayani   258
Mahasiswa KKN Desa Bantan Tengah Menggelar Workshop Peningkatan SDM Melalui Pengolahan Ampas Tahu Menjadi Kerupuk
Selasa, 15 Agustus 2023  Editor : Siskayani   73
Mahasiswa KKN Desa Mentayan Kampanyekan Gerakan Giat Belajar dan Ciptakan Lingkungan Sehat di SDN 24 Bantan
Sabtu, 12 Agustus 2023  Editor : Siskayani   62
Mahasiswa KKN Desa Pasiran Taja Seminar Mengenal Tokoh Pahlawan Riau, KH. Imam Bulqin
Selasa, 15 Agustus 2023  Editor : Siskayani      258
Serentak Se-Indonesia, Pelantikan dan Penyampaian SK PPPK Kementerian Agama Tahun Anggaran 2022
Selasa, 15 Agustus 2023  Editor : Siskayani      217
Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Gelar Sosialisasi Profil Lulusan, Visi dan Misi Program Studi
Rabu, 02 November 2022  Editor : Siskayani      171
Mahasiswa KKN Desa Koto Raja Gelar Sosialisasi dan Pelatihan Pengolahan Kerupuk Berbahan Dasar Kelapa Muda
Selasa, 29 Agustus 2023  Editor : Siskayani      162
Program Pemkab Bengkalis, STAIN Bengkalis Direkomendasikan untuk Beasiswa Tahfidz Quran
Selasa, 26 April 2022  Editor : Siskayani      155
  Pengunjung Hari Ini :
  Pengunjung Baru : 1369675
  Pengunjung Kemarin : 0
  Pengunjung Bulan Ini :
  Total Pengunjung : 1372333
  Alamat IP Addressmu : 216.73.216.234